Prodi Bahasa Inggris Mengundang Notable Keynote Speaker Dalam Acara Tahunan Guest Lecturer

Pamekasan.uim.ac.id- Dalam rangka peningkatan kualitas mahasiswa, dosen serta prodi. Prodi Bahasa Inggris Universitas Islam Madura (UIM) kembali mengadakan salah satu agenda tahunannya yaitu Guest Lecturer (kuliah tamu). Acara ini dihelat secara tatap muka pada tanggal 19 Januari 2023 di Aula Musholla Lt.2 Universitas Islam Madura.

Dalam agenda tahunan kali ini Prodi Bahasa Inggris mengundang Bapak Abd. Ghofur sebagai keynote speaker, beliau juga sudah lama malang-melintang sebagai pemateri di banyak webinar nasional mamupun internasional. Beliau memulai karirnya sebagai guru di sekolah vokasi selama 4 tahun (1999 – 2003). Abd. Ghofur adalah seorang Dosen, Researcher, Reviewer, Author, Editor in Chief of Language & Literarture journal, President of IESC2C Volunteers, dan sebagai Vice Dean of Tarbiyah Faculty (Wakil Dekan Fakultas Tarbiyah) di IAIN Madura. Dengan begitu banyaknya pengalaman serta ilmu yang beliau punya, maka tidak perlu diragukan lagi kualitas beliau sebagai speaker di webinar-webinar nasional maupun internasional.

Adapun tema yang diangkat oleh Bapak Abd. Ghofur pada pertemuan yang diadakan di Universitas Islam Madura adalah “Strategy for Writing Article and Publication In Reputable Journal” beliau menjabarkan beberapa point penting tentang cara menulis artikel, tipe-tipe penulisan artikel, bocoran website publikasi artikel, serta cara cepat agar artikel dapat dipublikasikan dengan lebih mudah. Mahasiswa beserta Dosen pun terlihat aktif mengdengarkan speech dari keynote speaker dalam kesempatan kali ini. Adapun hal menarik dalam salah satu speech-nya (Abd. Ghofur), beliau mengutarakan bahwa seharusnya dosen dan mahasiswa harus saling berkolaborasi dalam memajukan predikat prodi menjadi unggul dan salah satu caranya adalah dengan menerbitkan karya tulis ilmiah bersama. Selain menjadikan predikat prodi menjadi unggul, cara ini beliau sampaikan efektif memunculkan potensi-potensi menulis di dalam diri mahasiswa.

Dalam sesi akhir acara, Ibu Rini Listiyowati S.S. M.Pd sebagai Kaprodi Bahasa Inggris memberikan piagam penghargaan berupa sertifikat dan hasil tangan (oleh-oleh) khas Madura kepada Bapak Abd. Ghofur sebagai tanda terimakasih telah mengisi sesi sharing yang bermanfaat dengan mahasiswa serta dosen-dosen Prodi Bahasa Inggris yang dibalut dalam acara tahunan yaitu Guest Lecturer. (Nizar Ahmad A.)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *